Membuka dan Menjalankan Prolog di DOSBox

Sepatah kata:

Halo, pada kesempatan kali ini saya buka bahasan baru. Karena saya mengambil kelas Artificial Intelegence. Salah satu materinya membahas tentang Prolog. Jadi alangkah lebih baiknya jika saya ikut membagikan ilmu tersebut.

Tutorial :

Software yang diperlukan :

- DOSBox
- Prolog
Anda bisa mendownloadnya disini lewat google drive DOSBox+Prolog.(1,8 MB).

Setelah selesai di download extract file rar tersebut.

1. Install DOSBoxnya terlebih dahulu.
2. Setelah selesai install DOSBox silahkan buka DOSBoxnya. Akan ada 2 tampilan (DOSBox 0,74 dan DOSBox Status Windows).
DOSBox 0,74

DOSBox Status Windows
3. Setelah itu saya sarankan anda untuk mencopy folder Prolog ketempat paling luar di suatu partisi. Misal di partisi D. (lihat gambar untuk maksud).
Saya menyimpan folder Prolog di D:
Tahap pengeksekusian Prolog.
1. Mount sebuah partisi dengan huruf kapital selain partisi yang ada, gunakan misal (P:,Q:,R: dst). Kemudian disusul letak folder prolog ada dimana. Caranya di tampilan DOSBox 0,74 ketikan :
>Mount Partisi LetakFolderProlog . Contoh
>Mount P: D:\Prolog
>lalu enter.
2.  Buka partisi dengan cara:
>Partisi: . Contoh
>P:
>lalu enter
3. Maka tampilan yang tadinya Z:\> berubah menjadi nama partisi yang sudah dibuka, contoh P:\>
4. Lalu ketikkan Prolog
5. Maka Prolog akan terbuka.
List Perintah, Silahkan di Save barangkali dibutuhkan pada suatu saat
6. Tampilan Prolog
Turbo Prolog
 7. Untuk memulai bekerja tekan esc, kemudian(geserkan anak panah di keyboard) pilih files(enter), pilih newfile(enter). Maka tampilannya akan memblok Edit yang artinya kita sedang mengedit file tersebut.
Edit Code di Prolog
8. Untuk code kita bisa gunakan sebagai berikut (postingan selanjutnya akan menjelaskan dari code tersebut).
domains
    orang = symbol
predicates
    lelaki(orang).
    perempuan(orang).
    ayah(orang,orang).
    ibu(orang,orang).
    orangtua(orang,orang).
clauses
    lelaki(budi).
    lelaki(oman).
    lelaki(andi).
    perempuan(ani).
    perempuan(sinta).
    ayah(budi,oman).
    ayah(budi,andi).
    ayah(budi,sinta).
    ibu(ani,oman).
    ibu(ani,andi).
    ibu(ani,sinta).
    orangtua(X,Y):-ayah(X,Y),lelaki(X).
    orangtua(X,Y):-ibu(X,Y),perempuan(X).   
9. Setelah itu compile dengan cara memencet f9, jika berhasil maka akan ada tulisan compilation successful dibaris paling akhir message.
10. Setelah itu run program dengan cara, ketik esc (atur menggunakan anak panah agar sampai di tab run kemudian enter). kemudian akan muncul tulisan goal:
isikan
orangtua(X,andi).
Maka tampilan akan menunjukan hasil seperti berikut:






Sekian dari saya kurang lebihnya mohon maaf, ditunggu postingan selanjutnya untuk membahas tentang Belajar Prolog 1 : domains, predicates, clauses, goal. Mohon koreksinya terhadap isi konten postingan ini terimakasih.(Sufyan Saori)






1 komentar untuk "Membuka dan Menjalankan Prolog di DOSBox"

Berilah komentar, saran, dan kritik dengan bijak